Siapa yang tak mengenal film The Lord of the Rings. Diketahui bahwa, lokasi syuting film tersebut berada di Selandia Baru. Walaupun tempat tersebut berada jauh di Selandia Baru, anda penggemar film The Lord of The Rings tak perlu harus jauh-jauh datang ke Selandia Baru, saat ini perkampungan kaum Hobbit yang indah dan asri dapat anda temukan di Kota Bandung. Salah satu tipe rumah Hobbit yang bisa anda lihat luar dan dalam adalah rumah milik Frodo. Di film, rumah ciri khas kaum Hobbits yang berupa lubang-lubang di tanah ini terlihat sangat nyaman dan hangat layaknya rumah manusia pada umumnya.
Rumah Frodo di Bandung tepatnya terletak di sebuah tempat wisata baru yang terletak di Jl. Raya Lembang No. 108, Cihideung, Kab. Bandung Barat. Tempat wisata ini dikenal dengan nama Farmhouse Susu Lembang. Farmhouse ini merupakan salah satu tujuan wisata yang merupakan milik perusahaan penjualan susu di Lembang dan tengah naik daun ini, rumah Hobbit ternyata hanya salah satu spot dari banyak keunikan lainnya yang berada di tempat ini.
Untuk masuk ke area wisata ini, pengunjung dikenakan tiket masuk wisata sebesar Rp 20.000 dan membayar tarif parkir kendaraan Rp 10.000 untuk mobil dan RP 5.000 untuk motor. Setelah mendapatkan tiket masuk diharapkan pengunjung untuk menyimpan tiket masuk ini karena di dalam anda bisa menukarnya dengan segelas susu atau sosis bakar, hal seperti ini memang jarang terjadi di tempat wisata yang ada. Lokasi ini bisa menjadi salah satu tujuan utama anda jika berwisata ke Bandung khususnya di Lembang. Farmhouse Susu Lembang buka setiap hari dari pukul 09.00 – 21.00 WIB dan pada akhir pekan buka hingga pukul 23.00 WIB.
Pemandangan pertama yang langsung menyapa ketika memasuki tempat wisata ini adalah tempat penyimpanan susu sapi berukuran besar. Selanjutnya pengunjung akan menemui banyak hal yang cantik dan unik dari tempat ini, seperti air terjun buatan dan jalan asri yang di kiri-kanannya dibatasi dinding yang tampaknya terbuat dari bagian akar pepohonan dilengkapi beberapa tempat duduk dari kayu berpelitur yang nyaman. Rumah Hobbit sendiri terletak di area Petting Zoo, Farm House Lembang. Warnanya orange dengan pintu bulat hijau. Ukurannya kecil, atapnya hampir setinggi orang dewasa.
Disini anda dapat menemukan rumah-rumah tradisional bergaya Eropa dan taman-taman yang elok dengan sejuknya udara Kota Lembang. Tempat-tempat ini merupakan sudut yang menarik bagi para pengunjung untuk mengabadikan momen bersana keluarga, saudara atau kerabat dengan berfoto. Bahkan pada akhir pekan, beberapa orang harus antri untuk memperoleh kesempatan berpose di area-area ini, hal ini disebabkan karena hanya ada satu rumah Hobbit di Farmhouse Susu Lembang.
Selain rumah Hobbit pengunjung juga dapat berfoto dengan beraneka ragam jenis hewan yang berukuran kecil yang dapat langsung diajak bercengkrama, seperti iguana, anak landak, hingga sugar glider. Disini anda dapat merasakan langsung jika anda hidup di Negara-negara Eropa, karena disini pengunjung dapat berfoto menggunakan kostum tradisional Eropa. Untuk mendapatkan kostum tradisonal Eropa ini anda hanya perlu menyewanya dengan harga Rp 50.000 per 2 jam. Sebagai tempat wisata yang menamai dirinya sebagai farmhouse, tempat ini memang ditata ala pedesaan Eropa lengkap dengan ternaknya seperti kelinci, burung, biri-biri, sapi, dan kuda. Pengunjungpun dipersilahkan untuk memberi makan, memegang, atau berfoto dengan binatang-binatang lucu ini. Bagi Anda yang hobi selfie, beberapa spot di sini yang bisa dijadikan sebagai latar untuk selfie selain di Rumah Hobbit, di antaranya: pekarangan tempat sewa kostum, curug (air terjun) mini, lapangan alun-alun, gedung serba guna, dan sungai gembok cinta.
Di tempat ini pun pengunjung bisa berbelanja barang-barang kerajinan tangan dan pernak-pernik ala Eropa dan Indonesia, seperti mug dan tas-tas. Anda yang merasakan lapar dan haus setelah berjalan-jalan menikmati Farmhouse Susu Lembang tak perlu merasa cemas, karena disini juga tersedia kafe-kafe yang menyediakan berbagai jenis makanan dengan desain kafe yang unik dan artistik. Fasilitas lain yang disediakan pengelola tempat ini adalah toilet dan mushola.
Untuk mencapai tempat wisata yang ada di Jl. Raya Lembang No. 108, Cihideung, Lembang, Kabupaten. Bandung Barat, berikut ini rute yang dapat anda tempuh:
- Anda yang berasal dari Jakarta dan membawa mobil pribadi, bisa melalui Tol Cipularang dan keluar dari gerbang Tol Pasteur, lalu belok menuju Jl. Sukajadi terus ke Jl. Dr. Setiabudhi terus hingga melewati kampus Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung. Ikuti jalan menuju arah Lembang yang banyak terlihat penjual kelinci di tepi jalan. Setelah menemukan RM Saung Pengkolan yang menandakan perjalanan anda sudah dekat, anda hanya perlu mencari papan yang bertuliskan Farmhouse Susu Lembang.
- Sementara bila memakai kereta api dari Jakarta, anda bisa turun di Stasiun Bandung, dan naik angkutan umum dengan jurusan Stasiun – Lembang atau Ciroyom – Lembang.
- Jika dari Teminal Leuwipanjang, anda dapat menggunakan bus kota ke Terminal Ledeng. Dari seberang Terminal Ledeng anda dapat naik angkot ke arah Lembang yang membutuhkan waktu hanya beberapa menit perjalanan.
- Jika dari Terminal Cicaheum, anda dapat menggunakan angkot jurusan Cicaheum – Ledeng. Dari seberang Terminal Ledeng anda dapat naik angkot ke arah Lembang.