Yuk kita lihat perkembangan “10 Bali Baru Indonesia”

Sejak tahun 2016 silam Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pariwisata telah mencanangkan sebuah program bertajuk “10 Bali Baru”, ini adalah sebuah program untuk menggenjot sektor pariwisata Indonesia dengan memperkenalkan 10 Objek Wisata sekaligus mempercantik sehingga lebih dikenal oleh para wisatawan baik turis lokal maupun mancanegara.

Kenapa “10 Bali Baru” ? Karena khusus di sektor pariwisata Indonesia lebih dikenal dengan Pulau Balinya sebagai tujuan utama para turis mancanegara, harapan serta usaha Kemenpar untuk lebih memperluas destinasi wisata pun patut diacungi jempol karena dengan adanya program ini maka 10 destinasi pilihan tersebut akan semakin dikembangkan dalam upayanya meningkatkan kunjungan pariwisata di Indonesia.

Lalu apa saja sih objek wisata yang disebut “10 Bali Baru” iru? Dan bagaimana kelanjutannya sekarang? Yuk kita pantau 🙂 .

Danau Toba

Danau Toba
Sumber: KLOOK

Danau Toba merupakan danau alami dan vulkanik terbesar di Indonesia yang terletak di Sumatera Utara. Fenomena Danau Toba terbentuk dari letusan vulkanik gunung purba sehingga membentuk Kaldera yand berupa Danau Toba saat ini. Untuk mempermudah mencapai destinasi ini, salah satu upaya pemerintah yaitu membuka rute penerbangan langsung dari Bandara Kualanamu di Medan, ibu kota Sumatera Utara ke Bandara Silangit.

Tanjung Kelayang

Tanjung Kelayang
Sumber: Shutterstock

Pantai Tanjung Kelayang terletak di Tanjung Pandan, Bangka Belitung. Salah satu ciri khas dari keindahan pantai ini adalah sebuah batu granit raksasa yang mirip dengan kepala burung garuda. Selain menjadi bagian dari 10 Bali Baru yang masuk daftar pengembangan, pantai ini juga ditetapkan oleh pemerintah sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di bidang pariwisata.

Tanjung Lesung

Tanjung Lesung
Sumber: travellingyuk.com

Pantai Tanjung Lesung berlokasi di Pandeglang, Banten atau kira-kira berjarak sekitar 160 kilometer dari ibu kota Jakarta, yang artinya kita bisa menempuhnya dengan perjalanan darat. Pantai ini memiliki kelebihan yaitu keindahan pasir putih dan lokasinya yang sangat dekat Taman Nasional Ujung Kulon, Gunung Krakatau, dan Pulau Umang.

Pulau Seribu

Pulau Seribu
Sumber: maritim.go.id

Kepulauan Seribu sejatinya merupakan gugusan pulau yang terletak di utara wilayah Jakarta. Beberapa pulau memiliki penghuni, sedangkan yang lainnya merupakan pulau yang hanya diperuntukkan demi kepentingan wisata dan riset, yang berarti tidak ada penghuninya.

Candi Borobudur

Candi Borobudur
Sumber: javatravel.net

Candi Borobudur merupakan situs candi Buddha terbesar di Indonesia yang terletak di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Ditetapkan oleh UNESCO sebagai salah satu situs warisan dunia yang wajib dijaga karena memiliki nilai historis dan budaya yang membanggakan.

Mandalika

Mandalika
Sumber: gotripina.com

Pantai Mandalika ini cukup menarik karena tempat ini merupakan salah satu KEK yang diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pantai ini terletak di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan hanya berjarak sekitar 30 menit dari Bandara Lombok, di lokasi ini juga sedang dibanguns sebuah sirkuit balapan kelas dunia.

Gunung Bromo

Gunung Bromo
Sumber: Tokopedia

Gunung Bromo ada di Taman Nasional Bromo Tengger yang meliputi empat kabupaten sekaligus, yaitu Kabupaten Probolinggo, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Lumajang, dan Kabupaten Malang di Jawa Timur. Gunung Bromo merupakan salah satu gunung api aktif yang ada di Indonesia. Gunung ini dikelilingi lembah, ngarai, dan kaldera atau lautan pasir yang membuatnya menjadi sebuah komplek wisata paling menarik di Indonesia.

Wakatobi

Wakatobi
Sumber: tripzilla.id

Wakatobi merupakan salah satu kabupaten di Sulawesi Tenggara sekaligus sebagai salah satu taman nasional di Tanah Air. Keunggulan Wakatobi adalah di sini terdapat taman kehidupan bawah air yang kaya dengan panorama terumbu karang.

Labuan Bajo

Labuan Bajo
Sumber: goodnewsfromindonesia.id

Labuan Bajo merupakan salah satu desa di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Berada disini membuat mata kita dimanjakan oleh pemandangan indah dari sebuah kawasan yang menawarkan balutan panorama laut biru dengan bukit-bukit hijau.

Morotai

Morotai
Sumber: Instagram.com

Pulau Morotai merupakan pulau paling utara Indonesia yang merupakan bagian dari Kepulauan Halmahera, Maluku Utara. Di Morotai wisatawan akan disajikan sebuah keindahan pantai pasir putih dipadu dengan kawasan hutan lebat.